Wajib Coba Layanan Cloud Terbaik Untuk Menyimpan Data

' ' ' '
Layanan Cloud - Penyimpanan data secara online, sangat efektif untuk kalian yang bekerja secara mobile dan sering berpindah-pindah. Sehingga kalian tidak perlu lagi membawa perangkat penyimpanan yang berbentuk fisik, dan mudah rusak atau mudah terkena serangan virus.

Layanan penyimpanan cloud ini, merupakan metode penyimpanan berbasis online atau layanan cloud computing yang sangat bermanfaat untuk memback-up file dan menyimpan file-file yang penting. Oleh karena itu layanan ini sangat cocok untuk kalian, yang suka lupa menyimpan file dan perangkat penyimpanan fisik yang bentuknya sangat kecil.

Salah satu kelebihan menggunakan jenis layanan cloud computing adalah, kalian bisa mengakses semua file-file yang kalian miliki dimana saja dan kapan saja. Selain itu kalian juga bisa mengakses melalui perangkat yang berbeda, selama perangkat tersebut masih terkoneksi dengan internet.

Layanan Cloud Storage Terbaik Dan Gratis

Layanan Cloud Computing Terbaik

Karena penyimpanan cloud akan menjadi salah satu penyimpanan yang utama dan terbesar di masa yang akan datang. Maka banyak penyedia layanan penyimpanan cloud storage berlomba-lomba, untuk menawarkan fitur ruang penyimpanan yang besar dan gratis kepada penggunanya.

Untuk kalian yang ingin memanfaatkan ruang penyimpanan online tersebut, berikut Teknodroid.net rekomendasikan lima cloud storage gratis terbaik untuk menyimpan file-file penting yang kalian miliki.

1. Google Drive

Google Drive - Layanan Cloud Computing Terbaik

Aplikasi penyimpanan cloud terbaik android yang digunakan oleh semua orang saat ini adalah Google Drive. Layanan penyimpanan dari Google ini, merupakan salah satu layanan cloud drive gratis terbaik yang cukup banyak digunakan oleh pengguna Google dan Android. Karena layanan ini, memang dikhususkan untuk para kalian yang memiliki akun Google. Maka kalian bisa menggunakan layanan ini, untuk menyimpan semua file, foto dan video yang kalian miliki di Google Drive. Layanan Google cloud ini menawarkan ruang penyimpanan sebesar 15 GB secara gratis, Sedangkan untuk yang berbayar kalian bisa menikmati ruang penyimpanan hingga 10 TB.

2. Dropbox

Dropbox - Layanan Cloud Computing Terbaik

Tidak perlu diragukan lagi jika Dropbox, merupakan salah satu layanan penyimpanan cloud terbaik saat ini. Selain mudah digunakan, karena tersedia di banyak platform dan perangkat. Kalian juga akan diberikan ruang penyimpanan sebesar 2 GB gratis untuk setiap pengguna yang berhasil mendaftar. Disamping itu kalian juga akan mendapatkan 16 GB secara cuma-cuma, jika kalian berhasil mengajak teman atau orang lain untuk menggunakan layanan penyimpanan cloud dari Dropbox ini.

3. Box

Box - Layanan Cloud Computing Terbaik

Aplikasi cloud storage terbaik berikutnya yang memungkinkan penggunanya, untuk menyimpan file secara online adalah Box cloud. Penyedia layanan ini memberikan ruang penyimpanan sebesar 10 GB gratis untuk penggunaan pribadi. Berbeda dengan penggunaan bisnis dan enterprise, untuk penggunaan pribadi kalian hanya bisa meng-upload file dengan ukuran kecil. Karena dalam sekali upload, kalian hanya diperbolehkan meng-upload file sebesar 250 MB saja ke cloud storage milik Box. Jika kalian menginginkan yang lebih, kalian bisa upgrade ke penggunaan pribadi pro dengan harga $11.50 dollar perbulan. Kalian akan mendapatkan 100 GB ruang penyimpanan, dengan maksimal file yang bisa di upload sebesar 5 GB dalam sekali upload.

4. OneDrive

OneDrive - Layanan Cloud Computing Terbaik


Salah satu layanan cloud storage terbaik milik Microsoft adalah OneDrive, selain menyediakan operating sistem untuk komputer, Microsoft ternyata juga menawarkan layanan cloud gratis untuk penggunanya. OneDrive akan memberikan para penggunanya ruang penyimpanan sebesar 7 GB, untuk menyimpan file-file kalian secara online. Selain itu kalian juga akan mendapatkan 3 GB gratis secara cuma-cuma, jika kalian berhasil mengajak teman atau orang lain untuk menggunakan layanan cloud dari OneDrive juga. Namun untuk bisa menikmati layanan gratis dari OneDrive ini, kalian diharuskan untuk membuat akun Microsoft terlebih dahulu. Setelah itu kalian bisa menyimpan file dan data ke dalam layanan cloud milik Microsoft tersebut.

5. Mega

Mega - Layanan Cloud Computing Terbaik

Pasti kalian sudah tidak asing lagi dengan Mega, layanan cloud terbaik yang satu ini. Mega sendiri pada awalnya merupakan layanan yang berasal dari file hosting megaupload.com, layanan berbagi file download dan upload yang sangat populer di masanya. Setelah megaupload.com ditutup oleh pemerintah USA, kini perusahaan tersebut meluncurkan Mega sebagai layanan cloud storage. Untuk kalian yang baru pertama kali menggunakan layanan ini, penyedia layanan cloud computing Mega akan memberikan 50 GB ruang penyimpanan secara gratis. Maka tidak heran jika Mega menjadi salah satu penyedia layananan cloud storage gratis terbesaryang banyak digunakan.

Baca Juga :

Itulah dia lima layanan cloud storage terbaik yang bisa kalian gunakan untuk menyimpan file dan data-data yang penting. Meskipun kalian gunakan secara gratis, tapi ada beberapa limit atau batasan ketika sedang mengupload file. Baik itu kecepatan upload dan download atau ukuran file yang dibatasi untuk setiap upload. Jika kalian menginginkan yang lebih, maka kalian bisa upgrade akun dengan biaya bulanan yang bervariasi untuk menikmati layanan penyimpanan cloud yang unlimit atau tanpa batas.

Selain itu kalian juga bisa mendapatkan aplikasi aplikasi cloud android terbaik yang telah disebutkan diatas melalui Google play store. Sehingga kalian juga bisa meng-back up file-file penting yang terdapat di dalam smartphone ke dalam media penyimpanan cloud storage tersebut

Posting Komentar

0 Komentar